Pengenalan Zimbra Collaboration

Sudahkan anda mengenal zimbra? atau baru belajar menggunakan zimbra. Saya juga masih belajar seputar zimbra, dan menulis hanya sebagai catatan pribadi saya dan tentunya dokumentasi bahwa saya pernah belajar tentang zimbra :D... Mari bersama-sama mengenal Zimbra.


Zimbra sendiri merupakan sebuah software yang digunakakan untuk layanan Mail Server dan Mail Client. Sebelumnya sudah tau belum tentang mail server? untuk gambaran, mail server adalah sebuah server yang melayani pengiriman email dalam sebuah jaringan komputer. Untuk lebih jelasnya bisa cari sendiri lah definisi mail server di internet banyak kok XD. sedangkan Mail Client adalah sebuah interface yang digunakan untuk mengakses user pada mail server. Nah bisa dibilang zimbra ini ber-arsitektur server-client.

Sekarang kita belajar sedikit tentang sejarah zimbra. Zimbra ini mulai didirikan oleh Liquidsys yang merubah namanya menjadi Zimbra, Inc. pada tahun 2005, California, Amerika Serikat. Pada tahun 2007, Zimbra ini dibeli oleh Yahoo. Pada tahun 2013, zimbra ini dijual lagi nih ke VMware. Yang terakhir pada tahun 2015 lalu, zimbra diakui sisi oleh Synacor, Inc.

Zimbra juga ber-Edisi nih. Untuk Mail Server, ada dua edisi, yaitu yang gratis/OpenSource edition dan yang berbayar/komersial dengan Network edition-nya. Untuk Mail Client, zimbra juga punya dua edisi, yaitu Webmail dan Zimbra desktop. Untuk versi webmail, bisa dibuka dibrowser ke domain atau ip zimbra server. kita tidak perlu menginstall webmail lagi karena installasi webmail sudah satu kesatuan dengan zimbra server. Untuk yang versi Desktop, kita perlu installasi sendiri. Zimbra Dekstop ini bisa diinstall di SO Windows maupun SO Linux yang berarti multiplatform. Tentunya Zimbra Desktop ini gratis :D.

Selain Mail Server dan Mail Client, zimbra collaboration juga menyediakan beberapa fitur yang keren lah buat ukuran opensource :D.
a. Calender, fitur ini berguna banget buat orang sibuk yang banyak jadwal :D.
b. Document Sharing, ya tentunya untuk sharing documen. sebenarnya tidak cuma dokument, beberapa data seperti gambar juga bisa bisa disharing lewat zimbra.
c. Drag-and- Drop Item, kita tingal seret data yang mau kita kirim lewat email ke box yang sudah disediakan zimbra untuk upload file/data. tentunya kita bisa lebih terbantu donk dengan fitur seperti ini.
d. Advance Search, Di zimbra kita juga gampang untuk menemukan mail lama yang terselip. fitur ini bisa difilter berdasarkan pengirim maupun penerima, berdasarkan alamat email maupun kata kunci yang kita butuhkan.
e. Contacts, Fitur ini untuk menyimpan kontak email lain yang kita butukan. Kalau ini sudah pada tahulah.
f. Task, Fitur ini untuk pengingat nih, kita bisa membuat jadwal tugas dan akan terintegrasi dengan fitur Calender. tentunya yang sering lupa bakal ketolong dengan fitur ini karena setiap buka email, bakal ada pop-up yang memberitahu kita bahwa hari ini ada jadwal.
g. Briefcase, Fitur ini untuk menyimpan file-file kita. Kita bisa menyimpan file yang dikirimkan kekita, atau kita bisa menyimpan dahulu di briefcase untuk sewaktu-waktu akan kita kirimkan.
h. Chat (Baru), Fitur terbaru ini "versi 8.7" terdapat fitur chat. kita bisa saling mengobrol secara lebih pribadi dengan pengguna chat lainnya.
j. Drive (Beta), ini masih dalam pengujian nih, belum tahu juga fungsi spesifikasinya untuk apa XD.
Selain diatas, sebenarnya ada banyak fitur yang bisa kita tambahkan ke zimbra. fitur diatas yang biasanya sudah terinstall saat menginstall zimbra server kita.

Dari komponen pembangun zimbra, juga terdapat projek open source. Diantaranya:
  • Postfix
  • MariaDB (since version 8.5)
  • OpenDKIM (since version 8.0)
  • OpenLDAP
  • Jetty (since version 5)
  • Lucene
  • ClamAV
  • SpamAssassin
  • Amavis (amavisd-new)
  • DSPAM
  • Aspell
  • nginx (since 5.0)
  • ØMQ (since 8.0)
Untuk penjelasan projek opensouce diatas, kita harus belajar lagi nih masing-masing fungsi software diatas. saya juga masih belajar, jadi kalau ada waktu, insyaallah bisa update lagi.

Mungkin cukup disini catatan saya untuk hari ini, yang mau menyanggah dan menambahi silahkan Komen dikolom komentar. disini kita sama-sama belajar, apalagi otodidak seperti saya, apabila ada teori yang salah dalam pemahaman saya, bolehlah agan-agan yang sudah tau dan berpengalaman di zimbra meluruskan pemahaman saya. Dari saya, terimakasih.

Belum ada tanggapan untuk "Pengenalan Zimbra Collaboration"

Posting Komentar